Panduan Bikin Gambar Keren Memakai Aruna AI

Daftar Isi

Kamu sudah tahu belum kalau sekarang Aruna AI bisa bikin gambar? Yup, itu bukan isapan jempol belaka. Dan gambar AI yang Aruna hasilkan pun bagus lho.

Yang lebih kerennya lagi, kamu bisa meminta Aruna membuat gambar hanya dengan memberinya perintah lewat teks bahasa Indonesia. Dan kamu kamu tidak perlu menulis dengan bahasa Indonesia yang baik dan benar, atau sesuai KBBI.

Lewat artikel ini, kami bakal kasih kamu tips bagaimana cara meminta Aruna AI untuk membuatkan gambar. Tapi sebelum itu, kita bahas dulu apa saja sih gambar yang bisa Aruna AI buat.

Aruna AI bisa bikin gambar apa memangnya?

Pada dasarnya, gambar apa pun bisa dia buat. Dia bahkan bisa menghasilkan gambar meskipun kamu memberinya perintah yang absurd sekalipun.

Untuk pemakaian praktisnya, inilah jenis-jenis gambar yang bisa dibuat Aruna AI:

  • Foto realistis (pemandangan, orang, hewan, dan lain-lain);
  • Desain karakter fiksi;
  • Lukisan;
  • Animasi/kartun/anime;
  • Poster (film, marketing, kampanye, acara);
  • Desain & logo;
  • Stiker.

Dan masih banyak lagi. Batasnya ya cuma imajinasi kamu.

Tapi penting buat diketahui, Aruna AI tidak akan mau jika kamu menyuruhnya untuk membuat gambar yang mengandung kekerasan dan pornografi.

Sekarang mari kita beralih pada pembahasan mengenai cara membuat gambar di Aruna AI.

Cara 1: Bikin gambar dengan menggunakan prompt /draw

Kamu bisa menginstruksikan Aruna untuk langsung membikin gambar, yakni dengan menyuapinya detail gambar yang kamu mau.

Dan jangan lupa untuk mengawali chat dengan “/draw”.

Contoh 1:

Gambar pada screenshot di atas sedikit terpotong. Di bawah ini gambar utuhnya:

Contoh hasil gambar Aruna AI 1

Kelihatan seperti foto betulan, bukan? Sekarang ayo kita ubah detail perintah di atas dengan menambahkan unsur anime dan mengeset gambarnya menjadi melebar.

Contoh 2:

Contoh hasil gambar Aruna AI 2
Prompt: /draw pendekar berambut panjang dengan aura misterius, mengenakan jubah panjang hitam, latar belakang hutan, gambar gaya anime, gambar landscape.

Bagaimana? Intinya sih, kamu dapat menyuruh Aruna untuk membuat gambar jenis apa pun. Asalkan, jangan lupa untuk menyertakan detail perihal tipe gambarnya dalam chat.

Oh ya, Aruna juga bisa memasukkan teks ke dalam gambar.

Contoh 3:

Contoh hasil gambar Aruna AI 3
Prompt: /draw Poster film drama Indonesia berjudul “Prahara Rumah Tangga Juned”: sepasang suami istri saling memunggungi, latar belakang rumah mewah bercat putih, judul film memakai huruf berwarna hitam

 Baca juga: Panduan Aruna AI buat Pemula

Cara 2: Suruh Aruna AI membuatkan prompt

Jika kamu hanya punya gambaran kasar perihal ide gambar, dan masih bingung mengenai detailnya, suruh saja Aruna untuk memikirkan detailnya.

Untuk memakai cara ini, kamu tidak perlu menuliskan prompt awal “/draw” saat membuka chat.

Contoh 1:

Setelah Aruna memberikan templat deskripsi prompt, kamu tinggal salin atau copy prompt tersebut ke kolom chat. Lalu tekan “Enter”.

Contoh 2:

Aku butuh gambar desain karakter antagonis perempuan buat komik yang settingnya cyberpunk.

Dan beginilah hasilnya:

Akhir Kata

Tertarik untuk mencoba fitur gambar di Aruna AI? Kalau begitu, mulai chat dengan Aruna AI sekarang juga! Iya, sekarang. Buat apa tunggu sampai besok?

Klik link ini untuk mulai chat gratis dengan Aruna AI di Telegram: t.me/ArunaAI_bot. 

Baca juga: Cara Bikin CV ATS Memakai Aruna AI

Dhika Sacawisastra

Dhika Sacawisastra

Penulis di Rupa.AI sekaligus tukang riset prompt Aruna AI. Punya minat besar terhadap dunia kecerdasan buatan. Pencinta komedi, tapi lawakannya sering kali garing. Mantan penulis dan editor di Selipan dot com.
Dhika Sacawisastra

Dhika Sacawisastra

Penulis di Rupa.AI sekaligus tukang riset prompt Aruna AI. Punya minat besar terhadap dunia kecerdasan buatan. Pencinta komedi, tapi lawakannya sering kali garing. Mantan penulis dan editor di Selipan dot com.
Facebook
Twitter
LinkedIn

Rupa.AI Products

Artvatar

Ubah foto profil biasa jadi luar biasa hanya dalam 1 jam dengan Artvatar.

Headshot

Ubah foto selfie biasa jadi foto profesional dalam 1 jam.

K-Beauty

Rasakan Pengalaman Photoshoot Ala Korea Tanpa Keluar Rumah

Related Post

Scroll to Top